News

Sebagai Komunikator Humas Harus Agile

Yogyakarta, 24 Februari 2021 – Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi kembali mengadakan Rapat Koordinasi Hubungan Masyarakat (Humas). Kegiatan yang bertujuan untuk diskusi antar humas dilingkungan Dirjen Pendidikan Vokasi.

Perhimpunan Hubungan Masyarakat Indonesia (PERHUMAS) hadir dalam Rakor tersebut, bersama Pamungkas Trishadiatmoko, Wakil Ketua Umum II PERHUMAS, mendapat kesempatan untuk berbagi dan bertukar pikiran.

Pamungkas Trishadiatmoko (Moko) dalam Rakor Dirjen Pendidikan Vokasi

Dalam upaya memajukan pendidikan vokasi, diperlukan kebijakan yang tepat sasaran. “Being agile is what PR needs,” ungkap Moko.

Humas sebagai komunikator sekaligus mediator yang proaktif harus lincah (agile) melaksanakan fungsi komunikasi dan publikasi yang bertujuan meningkatkan pelayanan dan pengelolaan informasi dan komunikasi di setiap instansinya, serta mampu mendorong partisipasi masyarakat dalam mensukseskan berbagai program pemerintah yang hasilnya dapat dinikmati oleh publik.

Kegiatan Rakor dihadiri secara online dan offline