warta

BPC Perhumas Semarang Gelar FGD (Forum Group Discussion)

SEMARANG – Badan Pengurus Cabang Perhimpunan Hubungan Masyarakat (BPC Perhumas) Kota Semarang akan menyelenggarakan forum group discussion (FGD) di Ruang Sidang Pimpinan DPRD Jateng, Kamis (22/12). FGD tersebut mengangkat tema ”Perlukah Humas” dan terbuka untuk umum.

Ketua BPC Perhumas Kota Semarang, Yanuar Luqman mengatakan, saat ini informasi mengalir deras tanpa batas ruang dan waktu, sehingga memerlukan pengelolaan dengan baik. Dalam membangun sistem pengelolaan informasi ini diperlukan sebuah lembaga khusus yang bisa menjalankan fungsi tersebut. ”Humas merupakan institusi yang tepat dalam menjalankan fungsi komunikasi dan pengelolaan informasi. Sebab, humas selain sebagai teknisi komunikasi juga fasilitator, problem solving serta expert precriber,” ujarnya, kemarin.

Persoalannya kini, humas dalam sebuah organisasi baik di pemerintahan maupun swasta belum maksimal penempatannya. Bahkan Pemprov Jateng melakukan perampingan organisasi perangkat daerah yang tadinya ada 11 departemen menjadi sembilan departemen.

Humas Pemprov termasuk organisasi pemerintahan yang ikut dilebur. Sebab, tupoksinya dinilai kurang penting. Hal ini menjadi contoh kebijakan bagaimana kurang pentingnya fungsi humas dalam sebuah organisasi. ”Melalui FGD bertema Perlukah Humas, kami ingin mendiskusikan tentang seberapa penting peran humas dalam organisasi pemerintahan. Diskusi ini terbuka bagi segala unsur, baik pemerintahan, swasta, akademisi, mahasiswa maupun pelaku bisnis,” katanya.