Aksara Muda slide warta

PERHUMAS Muda Bandung Isi Kuliah Umum di Universitas BSI Bandung

Selasa (11/10) Perhumas Muda Bandung diundang oleh Universitas BSI Bandung. Dalam kesempatan kali ini, Perhumas Muda Bandung berkesempatan untuk memberikan materi seputar dunia PR. Terdapat 3 sesi dalam penyampaian materi, dimana materi pertama tentang Penulisan Kreatif untuk Public Relations, pengenalan tugas dan fungsi Perhumas Muda. Kemudian materi terakhir ditutup dengan Personal Branding di Era Digital. Acara tersebut dimulai pada pukul 17.00 dan selesai pada pukul 19.00 WIB.

Bagi seorang praktisi PR memang kegiatan menulis itu sangatlah penting. Terlebih lagi sekarang sudah banyak platform digital yang bisa digunakan. Sudah menjadi hal yang mutlak bila ingin menjadi praktisi PR yang handal maka harus mempu membuat tulisan yang bagus dan kreatif. Selama acara berlangsung, para mahasiswa sangat antusias untuk mendengarkan materi. “Acara hari ini bagus karena bisa sharing saling berbagi pengetahuan dalam ruang lingkup PR khususnya tentang penulisan juga personal branding dan juga bisa mengetahui lebih jauh tentang Perhumas Muda Bandung”, ujar Ade Hikayat mahasiswa Universitas BSI Bandung.

3

Selain itu, pengenalan organisasi Perhumas Muda kepada mahasiswa juga dilakukan. Hal ini diharapkan bahwa nantinya agar memberikan wawasan bahwa organisasi ini merupakan wadah bagi mereka yang memiliki ketertarikan di bidang Humas.

2

Khantia Ridwan Dirgantara selaku Ketua Perhumas Muda Bandung menutup acara pada hari tersebut dengan menyampaikan materi tentang personal branding. Personal branding tidak kalah penting bagi seseorang yang bergelut di dunia PR dengan berlandaskan potensi dalam dirinya masing-masing. Pada dasarnya manusia adalah humas bagi dirinya sendiri dan tergantung dia mau dianggap sebagai apa oleh publik. Hal tersebut yang disampaikan Dirga, sapaan Ketua Perhumas Muda Bandung, dalam kuliah umum yang ia sampaikan.